Thursday, November 11, 2010

10 Negara dengan Suporter Sepak Bola Paling Fanatik di Dunia

Banyak yang bilang kalau suporter adalah pemain ke-12 dalam suatu tim Sepak bola. Hal ini memang bukan tanpa alasan, karena suporter adalah elemen yang selalu memberikan suntikan semangat dan motivasi bagi para pemain yang sedang berlaga. Oleh karena itu, tak heran jika kemenangan suatu tim biasanya lebih banyak diraih di kandang sendiri.

Para suporter sepak bola itu sangat total dalam mendukung tim kesayangan mereka, bahkan tak jarang ada yang sampai mau berkorban nyawa hanya untuk mendukung tim kesayanganya. Hampir semua suporter di seluruh dunia ini pasti mempunyai rasa loyal dan fanatik, tapi tahukah kamu suporter dari negara manakah yang mendapat predikat sebagai suporter sepak bola paling fanatik?

Berikut adalah daftar 10 suporter sepak bola paling fanatik di dunia, versi Firma sport marketing Inggris Initiative Futures Sports+Entertainment, diurut dari nomer 10:

10. Mexico
Salah satu kekuatan sepak bola benua Amerika ini memang dikenal mempunyai banyak suporter fanatik. Dan salah satu yang unik dari mereka adalah, mereka selalu menampakkan identitas ke-Mexico-annya dalam mendukung tim kesayangan mereka. Rata-rata kepadatan stadion mencapai 90%. Basis suporter fanatiknya adalah Chivas Guadalajara.

9. Italia
Di Italia, fanatisme suporter memang sangat tinggi. Suporter Italia dikenal sebagai suporter yang keras, bahkan hampir setiap klub mempunyai suporter garis keras (ULTRAS), yang biasanya selalu total dalam mendukung tim. Rata-rata kepadatan stadion pun mencapai 92%. Basis suporter fanatiknya adalah Roma, Juventus, serta Milan dan Inter Milan.

8. Amerika Serikat
Pada tahun 1991, Amerika serikat berada pada posisi 23, dan pada tahun 1996 naik ke posisi 8. Bahkan pada tahun ini Amerika Serikat diprediksi akan mencapai posisi ke-5 melompati Inggris dan Prancis. Lambat laun Piala Dunia bisa membuat orang-orang Amerika Serikat demam sepakbola, soalnya jika biasanya layar-layar lebar berisi pertandingan bisbol, kini yang diputar adalah sepakbola. Demikian pula di kota-kota lainnya. Orang-orang Amerika mengatakan negaranya serasa berada di dunia lain selama Piala Dunia.

7. Argentina
Loyalitas suporter Argentina dalam mendukung tim idola mereka memang tak perlu diragukan lagi. Para suporter sudah menganggap kemenangan tim sebagai harga mati. Maka tak heran jika mereka selalu total dalam mendukung tim mereka untuk memperoleh kemenangan. Sama seperti Indonesia, di Argentina juga banyak terjadi perkelahian antar suporter yang menyebabkan korban jiwa. Tingkat rata-rata kepadatan stadion bisa mencapai 93%. Basis suporter fanatiknya adalah River Plate dan Boca Junior.

6. Prancis
Prancis adalah jawara world sekaligus tuan rumah pada pertandingan piala dunia tahun 1998. Tak heran apabila Prancis memiliki banyak suporter fanatik di negaranya, Basis suporter fanatiknya ada di Lyon dan Marseille.

5. Inggris
Posisi sebelumnya Inggris berada pada posisi jawara nomer 1, namun belakangan suporter Inggris mengalami stagnan, sehingga posisinya turun ke posisi 5, bukan karena fanatisme sepakbola di Inggris menurun, tapi karena ada negara-negara lain yang memiliki peningktana fanatisme yang cukup signifikan. Para Suporter Inggris tak henti-hentinya menyanyikan lagu kebangsaan tim mereka sepanjang 90 menit untuk mendukung tim mereka. Bahkan di tingkat negara, Hooligan Inggris juga dikenal sebagai suporter paling fanatik. Rata-rata kepadatan stadion bisa mencapai 94%. Dan basis suporter fanatik di Inggris adalah Liverpool dan Manchester United.

4. China
Siapa yang tidak kenal dengan China, negara dengan penduduk terbanyak di Asia. Sepakbola China cukup diperhitungkan di Asia, terlebih dengan suporternya yang fanatik akhir-akhir ini.

3. Indonesia
Suporter Indonesia
BONEX Persebaya
Pada posisi sebelumnya Indonesia berada di posisi ke-3, dan pada tahun ini, Indonesia tetap berada pada posisi tersebut. Indonesia adalah salah satu negara yang paling banyak menelan korban tawuran antar suporter di liga sepakbola. Rasa fanatisme yang berlebihan ini kadang justru berdampak negatif. Bahkan legenda Jerman Franz Beckenbauer pun sampai kaget setelah melihat video tawuran suporter Indonesia. Ia mengatakan bahwa Indonesia adalah salah satu negara yang mempunyai suporter terloyal. Dan hal itu dibuktikan dengan tingginya angka rata-rata kepadatan stadion di Indonesia yang bisa mencapai 94%. Basis suporter fanatik Indonesia adalah Persebaya, Arema, Persib, Persija, Persipura, dan PSM Makassar.

2. Jerman
Sebelumnya Jerman hanya menduduki posisi ke-10, namun pada tahun ini, Jerman mampu menempati posisi ke-2 setelah Brazil. Salah satu negara dengan sepak bola yang maju ini mempunyai banyak suporter yang sangat fanatik. Banyak suporter yang rela untuk berpetualang berkeliling negara Jerman hanya untuk mengikuti tour musiman tim idola mereka. Tingkat loyalitas mereka sangat tinggi, bahkan presentase rata-rata kepadatan stadion bisa mencapai 95%. Basis suporter fanatik Jerman adalah Bayern Munich dan Hertha Berlin.

1. Brazil
Sebelumnya Brazil menempati urutan ke-4, namun pada tahun ini Brazil merangkak naik dan menempati jawara sebagai negara dengan penonton terbanyak di dunia. Negara yang dikenal sebagai pemasok pemain sepakbola terbesar di dunia ini adalah salah satu negara yang mempunyai suporter sepakbola fanatik. Sudah tak terhitung berapa nyawa yang melayang karena tawuran antar suporter di liga Brazil. suporter Brazil dikenal sangat loyal pada tim. rata-rata kepadatan Stadion bahkan bisa mencapai 95%. Basis suporter fanatiknya adalah Sao Paolo FC.



*Sumber: www.hermawayne.blogspot.com

No comments:

Post a Comment